Rabu, 05 Oktober 2011

TOPENG

Kudapat melintas bumi, kudapat merajai hari
Kudapat melukis langit, kudapat buatmu berseri
Tapi kudapat melangkah pergi
Bila kau tipu aku disini
Kudapat melangkah pergi
Ku dapat hal itu

Tapi buka dulu topengmu
Buka dulu topengmu
Biar ku lihat warnamu
Kan kulihat warnamu

Kau dapat cerahkan aku, kau dapat buatku berseri
Kau dapat buatku mati, kau dapat hitamkan pelangi
Tapi kudapat melangkah pergi
Bila kau tipu aku disini
Kudapat melangkah pergi
Ku dapat hal itu

AKU ADALAH AKU

menerima yang tak semestinya ku terima,
memahami yang tak seharusnya ku pahami,
memaklumi dunia yang seharusnya tidak dimaklumi,
sungguh tak bisa ku terima dengan akal sehat,


tak harus menceritakan semua,
jangan mengasihani aku,
aku masih tegar untuk diriku sendiri,

aku tidak lemah,
hanya karna rasa tersakiti oleh caci maki tak berhati.
aku adalah aku,
aku akan tetap melangkah,
meski untuk bernafaspun sedikit sulit untukku,

aku lepas, namun aku masih berharap.
aku tertahan, tapi aku masih punya mimpi,
mimpi yang tak akan ku kubur dan tak akan ku buang,

percayalah semua terjadi dengan suatu alasan ...

Maka Saya Lebih Baik Diam

"Jika aku bicara sekarang, dan sebagian lagi akan menyalahkan saya,".
"Tetapi sebagian lagi akan memaklumi dunia. Dan mereka akan memetik hal yang baik dari kemakluman itu atau hanya keburukannya,".
"Maafkan saya lebih baik diam,".
"Jika saya bersuara sekarang, maka itu hanya membuat saya sedikit terlihat lebih baik,".
"Dan beberapa lainnya terlihat lebih buruk sebenarnya. Maka saya lebih baik diam,".
"Jika saya berkata sekarang. Maka hanya ada caci maki memuakkan serta semua hina pada keadila. Maka saya lebih baik diam,".
"Saya hanya akan berkata pada Tuhan, bersuara pada yang berhak, berkata pada diri sendiri, lalu diam kepada yang lainnya,".
"Lalu biarkan seleksi Tuhan bekerja pada hati setiap orang,".

Bareskrim 2010 , Ariel dari Bandung.